Perbedaan Kepribadian Pria dan Wanita
22.11.00
Kali ini saya akan bahas sedikit mengenai perbedaan karakter pria dan wanita. Dimana seperti kita ketahui keduanya memiliki perbedaan yang sangat mencolok dalam hal berkata, berekspresi, dan dari segi body language (bahasa tubuh). Kalian pasti pernah mengalami apa itu PDKT dengan lawan jenis bukan? Coba tebak apa yang terjadi saat kalian PDKT. Nah di saat PDKT inilah justru kita mengenal dan bisa mengamati sifat pria ataupun wanita. Saat PDKT biasanya pria akan mencari - cari alasan untuk dapat berkomunikasi dengan wanita idamannya. Sedangkan bagi seorang wanita, hal ini sangat bisa ditebak jika pria itu modus untuk berkomunikasi dengannya. Satu hal lagi yang harus diketahui pria mengenai wanita, yaitu jangan tunggu wanita idaman kalian untuk menghubungi kalian terlebih dahulu, karena sifat dasar wanita terlalu gengsi untuk sekedar bertukar sapa pada pria.Dari contoh tadi, menyimpulkan bahwa wanita adalah makhluk yang sangat peka terhadap perasaan orang sekitar, apalagi perasaan seorang pria yang mulai mendekatinya. Wanita bicara menggunakan intuisi serta perasaannya. Karena itulah disaat seorang wanita di mintai pendapat, ia akan mencerna terlebih dahulu gagasan yang akan dilontarkannya. Apakah kiranya nanti kata - kata dalam jawabannya justru menyakitkan lawan bicaranya. Wanita akan sangat mudah berbohong saat terdesak. Misalnya saja saat seorang teman bertanya, "apakah dandananku terlihat aneh?" Walaupun ia melihat dandananmu yang super aneh sekalipun ia pasti menjawab "ah biasa aja kok". Inilah mengapa jangan mintai saran seorang wanita apalagi yang belum terlalu dekat denganmu, karena ia cenderung memilih berbohong daripada berkata menyakitkan.Nah beda lagi dengan pria, makhluk yang satu ini berkata melalui logika serta realita dan terkesan blak - blakan dalam mengungkapkan pendapat. Disisi lain dari kejujuran mereka dalam menjawab pertanyaanmu, kamu harus siap menerima konsekuensi untuk sakit hati saat mendengar lontaran katanya. Misalkan kamu bertanya mengenai penampilanmu, maka ia akan menjawab aneh saat kamu benar - benar terlihat aneh tanpa adanya pendahuluan ataupun basa - basi sebelumnya. Inilah kelemahan pria, ia cenderung sulit untuk sekedar berbasa - basi layaknya wanita.
Dalam urusan berteman, pria biasanya cenderung ala kadarnya dalam komunikasi (curhat) ataupun kegiatan bersama lainnya. Pria juga sering bercerita dengan sahabat mereka layaknya wanita, hanya saja ada perbedaan dalam hal tempat bercerita serta apa yang diceritakan. Pria biasanya lebih suka bercerita di tempat umum dalam keramaian dibandingkan wanita yang lebih suka bercerita berdua dalam tempat yang sepi seperti kamar, toilet, ataupun ruang yang kosong. Hal ini karena topik pembicaraan pria biasanya tidak menyangkut hal yang pribadi ataupun rahasia. obrolan mereka biasanya hanya sekilas mengenai sepak bola, basket, dan hal umum yang sedang in. Sedangkan wanita membicarakan hal yang terkesan pribadi dan rahasia jika berbicara dengann sahabatnya, itulah mengapa wanita cenderung memilih tempat privat saat bercerita.
0 komentar